PlayTest : Assassin's Creed Rogue di Middle PC!




       Selamat Datang di Eura2View dimanapun Anda berada. Kali ini Saya akan PlayTest Assassin's Creed Rogue di middle PC/ di  PC kelas menengah. Assassin's Creed Rogue merupakan Game dari Ubisoft yang selama ini sudah diketahui menciptakan Game-game terkenal seperti WatchDogs dan Far Cry. Assassin's Creed Rogue juga merupakan game terlaris yang banyak dicari setelah seri terbarunya Yaitu Assassin's Creed Unity, Dan Assassin's Creed Syndicate yang sudah dirilis beberapa bulan yang lalu. Di Asassin's Creed Rogue, anda berperan sebagai Shay Patrick Cormac yang menjadi seorang Asassin di daerah Atlantik Utara. Sebelum itu kami akan Menunjukan Spesifikasi Minimum Assassin's Creed Rogue

2. Spesifikasi Minimum

-  OS         :Windows 7 / 8.1 (64bit)
-  CPU      : Intel Core 2 Quad Q6600 @ 2,4 GHz / AMD Athlon II X4 @ 2,6 GHz
-  RAM     : 2GB
-  VGA     : 1024 VRAM
-  HDD     : 11,4 GB
-  Monitor : LG monitor with Resolution 1280 x 1204 P (HD)

  
3. Spesifikasi yang saya gunakan

Di PlayTest ini saya menggunakan :

- Intel Core 2 Duo E7500 2.9 Ghz
- Venom RX 4 GB DDR3 PC-10600
- HDD 500 Gigabyte
- PSU Hexa+ Fsp
- Shapirre Radeon HD 7730 2GB GDDR5





Saya yakin bahwa Game ini 80 persen akan berjalan cukup baik di PC ini. Dari Segi VGA rupanya sudah bisa untuk memainkan Game ini dengan cukup Smooth. Kalau dari RAM tidak usah ditanya lagi. cuman saya tidak yakin bahwa Game ini akan berjalan pada Frame rate tertinggi dengan menggunakan Processor jenis dual core. Namun saya yakin bahwa game ini akan Terasa nyaman.
Untuk mengetahui Spesifikasi lengkap tentang Processor, RAM, Dan VGA, saya telah memberikan Screenshot dari CPU dan GPU-Z di bawah ini :



VRAM 2 Gigabyte dan dilengkapi OpemCL dan DirectCompute 5.0

Bisa Dilihat Processornya memiliki Clock Speed 2,9 GHz dan memiliki 2 Cores dan 2 Thread






Jenis Ram DDR3 adalah RAM yang digunakan Kebanyakan Orang

4.PlayTest!


Oke teman - teman biar kalian yakin kalau Game ini akan terasa sangat nyaman langsung saja saya PlayTest melalui Screenshot yang telah saya berikan di bawah ini!



Resolusi 1280 dan setingan Medium High

Tusukkkkk!!!!







Terjun untuk membunuh!!

Naik Kapal Lebih Seru nihh!!

Lihat Pemandangannya Yang indah! 


   Saya Merasa Cukup puas dengan hasil Framerate yang berkisar antara 30 - 40 Pada Settingan Medium di Resolusi 1280. mengapa Saya menggunakan Settingan Medium ? Karena Saya Ingin mempertahankan Kualitas Graphic dari Game tersebut. tapi saat saya berada diatas Menara, Frame rate menurun tetapi kami merasa nyaman. Menurut saya itu karena banyak Objek yang terlihat sehingga Processor agak kesulitan untuk membaca Objek tersebut. Tapi saya merasa puas karena Game ini berjalan sangat Playable!

Frame Rate yang menurun hingga menunjukan angka 29






5. Kesimpulan

    Meskipun frame rate yang turun hingga 29 FPS, Game ini dapat dimainkan dengan lancar pada Resolusi 1280 settingan Medium. nah buat anda yang memiliki Spesifikasi PC diatas saya pastinya sudah lancar banget untuk main Game Assassin's ini. Okelah hanya ini saja yang ingin saya sampaikan. Jika anda suka, jangan lupa untuk melihat ini dan juga ini nih . Sekian dulu PlayTest hari ini. Sampai jumpa dalam PlayTest berikutnya!






Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 comments:

Post a Comment